Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Teknik COPAS (Copy Paste) dari Web dan PDF


Terbiasa menulis dengan media komputer tidak akan asing dengan yang namanya COPAS, orang yang terbiasa COPAS jari-jarinya tidak akan pernah lupa dengan tombol Ctrl+C dan Ctrl+V. COPAS (Copy Paste) merupakan suatu cara untuk mengutip atau menyalin teks ke dalam tulisan kita, baik tulisan untuk keperluan tugas ilmiah, artikel, ataupun untuk menyimpan informasi penting dari web maupun dari file PDF. COPAS disatu sisi menguntungkan karena memudahkan dalam mengutip teks, disisi lain memberi dampak negatif karena terkait dengan plagiarisme, jika COPAS yang dipakai untuk disalin ulang seluruhnya untuk dipublikasikan lagi atau untuk keperluan akademik. Untuk keperluan akademis biasanya dalam menunjukkan COPAS sebagai kutipan adanya footnote, tapi jika untuk mengetahui hasil tugasnya seluruhnya COPAS bisa diketahui dari bahasa yang digunakan. Atau selain dengan bahasa bisa juga copy satu paragraf tulisan lalu COPAS di Google lakukan pencarian jika ditemukan tulisan yang sama persis bisa dipastikan itu plagiarisme.

Saya disini tidak mengajari plagiarisme akan tetapi membantu penulis dalam mengutip suatu tulisan dari internet dan PDF. Paragraf sebelumnya juga saya sampaikan bagaimana mengetahui tulisan itu hasil COPAS seluruhnya atau bukan. Di lingkungan akademis cara ini sangat membantu dalam penulisan terutama dalam format yang digunakan. COPAS dari web / internet secara langsung akan membuat format tulisan anda berantakan karena selain teks yang anda copy, format, link, dan gambar yang anda blok juga otomatis ter-copy dan ketika anda paste apa yang ada diweb tersebut muncul sesuai dengan formatnya. Untuk menghilangkan format penulisan yang terbawa bisa dengan cara diatur ulang pada Office tools (Word, Open Writer, dll) bisa juga menggunakan notepad. Pada tutorial kali ini saya menggunakan notepad.

Ok. langsung saja :
  1. Buka Web / Internet yang akan di copy;
  2. Blok / mark teks lalu copy (Ctrl + C) teks;

  3. Buka Notepad (Logo Win + R - tulis "notepad.exe" - Ok) lalu paste (Ctrl + V);

  4. seleksi semua (Ctrl + A) teks pada notepad;
  5. Buka Word atau jika di tulis di blog buka blognya (blogger.com /  wordpress.com / yang lainnya) lalu paste (Ctrl + V);
  6. teks yang anda paste akan menganut format yang telah anda buat di word maupun blog;
Terkadang ada web yang tidak bisa di COPAS, untuk mengatasinya (sebaiknya browser anda chrome atau bisa juga menggunakan Foxit reader) :
  1. Buka Web / Internet yang akan di copy;
  2. Karena tidak bisa di copy atau klik kanan, kita print aja ke PDF (Ctrl + P);

  3. Sebelum di simpan pada "Tujuan" ubah dulu "Simpan Sebagai PDF" - lalu simpan;

  4. Setelah disimpan buka file PDF yang disimpan tadi, lakukan cara COPAS sesuai cara diatas dengan menggunakan notepad;
  5. Untuk PDF anda harus cermat karena terkadang spasi antar kata tidak beraturan dan biasanya lebih dari 1 spasi.
Sekian, semoga bermanfaat...!!!

Posting Komentar untuk "Teknik COPAS (Copy Paste) dari Web dan PDF"